Kerangka Tua Mosasaurus Ditemukan di Belanda

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 26 вер 2012
  • Kerangka mosasaurus telah ditemukan di sebuah tambang batu kapur di Belanda.
    Mosasaurus adalah reptil laut yang telah punah. Ia hidup pada masa dinosaurus, lebih dari 65 juta tahun yang lalu. Daerah ini pernah ditutupi laut tropis dangkal, di mana mosasaurus tinggal.
    Fosil pertama kali ditemukan oleh seorang penggali di tambang, yang tiba-tiba melihat gigi raksasa di sekop penggalinya.
    Pemilik tambang kemudian menghentikan semua operasi penggalian, dan memberitahu Museum Sejarah Alam lokal.
    Paleontolog Anne Schulp menggambarkan apa yang ditemukan disana.
    [Anne Schulp, Paleontologi di Museum Sejarah Alam Maastricht]:
    "Kami melihat semua tulang tersebar di sini. Tidak seperti suatu kerangka lengkap, semua tulang tersebar di wilayah yang sangat luas dan itu adalah karena hewan mati dan bangkai berakhir di dasar laut, kemudian hiu datang, merobek bangkai terpisah, dan tulang-tulang serta potongan kecilnya tersebar cukup banyak dimana-mana, seperti hutan."
    Jika disatukan, Schulp memperkirakan seluruh kerangka akan sepanjang hampir 13 meter.
    Bagian yang belum diketahui telah dibawa ke museum, sementara para ahli menyimpan sisa-sisanya di ruang bawah tanah.
    [Corrien Derksen, Manajer Museum Sejarah Alam Maastricht]:
    "Tulang-tulang sangat rentan, dan tanah liat sangat rentan, itulah sebabnya mereka menaruh semuanya di dalam lubang, Mereka akan mengambilnya dengan sangat hati-hati karena sangat lembab. Anda bisa lihat di sini yang berjatuhan, hanya dari pengambilan dua atau tiga kali kemarin."
    Penemuan sejauh ini menunjukkan, mereka berasal dari spesimen kelompok 'Mosasaurus hoffmanni' atau dari spesies yang terkait erat.
    Museum berharap untuk dapat memulihkan kerangka hingga Natal, agar dapat diletakkan di sebelah Mosasaurus lain yang ditemukan tahun 1998.
    ~-~~-~~~-~~-~
    Please watch: "Amerika Serikat Akan Tolak Visa Penganiaya Falun Gong | Hak Asasi Manusia"
    • Amerika Serikat Akan T...
    ~-~~-~~~-~~-~

КОМЕНТАРІ • 7