Amazing Grace | Ps. Jeffrey Rachmat

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 21 бер 2024
  • Pengertian tentang kasih karunia mengarah pada pemahaman bahwa tidak ada yang bisa kita lakukan untuk membuat Allah lebih mengasihi kita atau kurang mengasihi kita. Ini adalah anugerah yang tidak dapat kita bayar dan mencerminkan kasih yang tak terbatas dari Allah. Keselamatan kita adalah hasil dari karya Allah sendiri, dan kita dipanggil untuk hidup dalam kasih karunia ini dan melakukan perbuatan baik yang sudah direncanakan Allah untuk kita lakukan.
    Mari menggali firman Tuhan dan semakin mengenal Dia dengan pertanyaan OIA (Observasi, Interpretasi, Aplikasi). Anda dapat memilih/menyesuaikan pertanyaan-pertanyaan ini sesuai kebutuhan diskusi di dalam DATE.
    Baca Efesus 2:8-9 PBTB2
    Observasi:
    1. Berdasarkan ayat 8, hal apakah yang dimaksud pemberian Allah?
    2. Berdasarkan ayat 9, kenapa keselamatan bukan hasil pekerjaan kita? Bagaimana kondisi manusia sehingga keselamatan itu merupakan anugerah? Baca mulai dari ayat 1.
    3. Berdasarkan ayat 10, apa tujuan kita diciptakan?
    Interpretasi:
    1. Apa yang dimaksud dengan "diselamatkan oleh Iman"? Apakah ada bagian manusia yang perlu dikerjakan?
    2. Apa yang kamu pelajari tentang Allah berdasarkan ayat-ayat tersebut?
    3. Apa yang kamu pelajari tentang Manusia berdasarkan ayat-ayat tersebut?
    Aplikasi:
    Bentuk perbuatan baik apa yang akan Saudara lakukan sebagai ucapan syukur atas keselamatan yang Tuhan perbuat?
    Dengar seri AMAZING GRACE selengkapnya di: jpcc.me/amazinggrace_sermonse...
    NEW CHRISTIANS
    Selamat bagi Anda yang pertama kali menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat! Lihat langkah selanjutnya yang bisa Anda ambil pada video berikut: jpcc.me/newchristian
    Subscribe to JPCC UA-cam Channel: / jpcctv

КОМЕНТАРІ •