FUJIFILM Revoria Press SC180 / SC170 Untuk Entry Level

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 1 сер 2024
  • Surabaya, 20 Juli 2023 - Di Surabaya Printing Expo 2023, PT Astra Graphia Tbk (Astragraphia) meluncurkan 3 (tiga) mesin printer produksi produksi warna terbaru Fujifilm Revoria PressTM EC1100, Fujifilm Revoria PressTM SC170, dan SC180 dengan teknologi digital printing serta aplikasi kreatif untuk mendukung pertumbuhan industri kreatif Indonesia yang sedang tumbuh pesat dan menciptakan produktivitas dan kreativitas dalam dunia percetakan.
    Direktur PT Astra Graphia Tbk King Iriawan Susanto menjelaskan, peluncuran 3 (tiga) printer warna Fujifilm Revoria Press EC1100, Fujifilm Revoria Press SC170, serta SC180 menjadi bukti komitmen Astragraphia dalam mendukung kemajuan industri kreatif di Indonesia.
    Rudy Sunarto, Chief of Planning & Marketing Astragraphia mengatakan bahwa pelanggan skala produksi akan merasakan kecepatan dan kemudahan untuk terus berkreasi dengan menciptakan kemasan produk dan berbagai materi promosi produk yang menarik dengan hasil yang optimal dan berkualitas. Kehadiran fitur dan teknologi transformasi warna Colour Management dan Artificial Intelligence (AI) terbaru pada the New Revoria Press EC dan SC Series memungkinkan koreksi gambar secara tepat dan otomatis berdasarkan kondisi warna foto seperti yang terlalu gelap atau terlalu terang, eksposure backlight, dan memunculkan warna untuk langit biru.
    Untuk informasi lebih lanjut tentang produk ini bisa menghubungi PT Astra Graphia Tbk di (021) 390 9190 ext 1600.
    #printing #artificialintelligence #digitalprinting #packaging #toner #kreatif #astragraphia #astra #event #colourmanagement #fujifilm #printer

КОМЕНТАРІ • 15