Gizi Seimbang pada Remaja - PKGM FKKMK UGM

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 15 гру 2024
  • Video ini dibuat untuk menyoroti permasalahan gizi yang terjadi pada remaja. Masa remaja adalah fase penting dalam proses pertumbuhan dan perkembangan anak. Remaja memiliki potensi dan peluang yang besar untuk mencapai performa terbaik. Di sisi lain aktivitas padat sebagai pelajar menjadikan aspek kesehatan mereka sangat berpengaruh dalam meningkatkan kinerja akademik. Sayangnya, masalah gizi seperti anemia pada remaja putri serta berat badan berlebih atau obesitas masih banyak ditemukan di Indonesia. Salah satu penyebabnya adalah kebiasaan memilih makanan yang kurang tepat. Oleh karena itu, video ini bertujuan sebagai media edukasi bagi remaja untuk memperkenalkan cara memilih makanan yang lebih sehat dan bergizi. Pendoman makan bagi remaja beracuan pada pedoman gizi seimbang yang mencakup konsumsi makanan sesuai dengan kebutuhan gizi harian dengan pemilihan bahan makanan yang lengkap dan beragam secara zat gizi. Konten video ini mencakup prinsip-prinsip makan gizi seimbang dan panduan makan dengan Tumpeng Gizi Seimbang serta Isi Piringku.
    Informasi : Video ini sudah memiliki hak cipta. Mari bijak dalam menggunakan video ya!

КОМЕНТАРІ •