"Ini Terakhir Kali Anda Melihat Saya" Jurnalis Motaz Azaiza 'Pamit' Evakuasi dari Gaza, Banjir Doa

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 22 сер 2024
  • Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru.
    TRIBUN-VIDEO.COM - Jurnalis Gaza yang menjadi sorotan dunia, Motaz Azaiza kembali menarik perhatian.
    Bukan karena potret-potretnya terkait perang di Gaza, melainkan unggahan video dirinya di media sosial.
    Menilik unggahan Instagram-nya, Motaz tampak tampil seperti biasanya, mengenakan rompi pers berwarna biru.
    Namun, di rekaman tersebut, ternyata Motaz menyampaikan salam perpisahan.
    Pria 24 tahun itu mengatakan bahwa unggahan tersebut merupakan video terakhirnya menggunakan rompi pers.
    Pasalnya, Motaz memutuskan untuk mengevakuasi diri dari Gaza pada Selasa (23/1/2024).
    Motaz tampaknya merasa berat hati untuk meninggalkan Gaza.
    Namun, karena banyak alasan, Motaz memilih pamit dari kota kelahirannya itu.
    Meski begitu, Motaz Azaiza berharap dapat kembali lagi ke Gaza untuk membantu dan membangun kembali kotanya.
    "This is the last time you see me with this heavy, sinky vest. I decided to evacuate today, so I'm sorry but in syaa allah hopefully soon comeback, build, and help to build Gaza again," ujar Motaz.
    Seusai menyampaikan salam perpisahan, sejumlah rekan jurnalisnya tampak membantu Motaz melepas rompi pers itu.
    Mereka lantas berpelukan sebagai tanda perpisahan dengan jurnalis yang menerima penghargaan 'Man of The Year' dari media Timur Tengah itu.
    (Tribun-Video.com/Iraka)
    Host: Iraka
    VP: Erwin Joko P
    #beritaterkini #beritaterbaru #beritaviral #kabarterkini

КОМЕНТАРІ • 2

  • @Gmia-g3mpi
    @Gmia-g3mpi 7 місяців тому

    Semoga Sehat Selalu , Panjang umur Motaz & bisa membali lagi liput keadaan gaza, palestina Aamiin Allahuma Aamiin🤲
    Allahu Akbar Hwaiting Palestine🦾 Free Free Palestine Insya Allah Merdeka🇵🇸

  • @user-po5dj2vg2d
    @user-po5dj2vg2d 7 місяців тому

    Kenapa bang motaz ke qatar??apapun itu semoga yang terbaik,,semoga Allah selalu melindungi bang motaz,, 🤲🤲