"MIBS" Sekolah Baru yang Tersembunyi di Gunung Pati, Semarang

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 12 жов 2024
  • Putra saya angkatan ke 2, tahun ini siswa baru angkatan ke 3
    Alhamdullillah anak saya beruntung bisa bersekolah di MIBS melalui jalur prestasi.
    Saat ini MIBS masih menempel pada SEMESTA Bilingual Boarding School karena 1 payung dibawah Eduversal Foundation.
    Mari Maju bersama Mega Islamic Boarding School 💪
    Saya Mengutip dari Websitenya MIBS
    mega.sch.id/fe...
    Sekolah Mega Islamic Boarding School adalah tentang mewujudkan sosok-sosok manusia yang berakhlak dan memiliki karakter, memberikan pengetahuan dan kemampuan yang berhubungan dengan masing-masing cabang ilmu kepada generasi muda Islam, dan memberikan manfaat bagi masyarakat dan negara.
    • Sekolah berbasis STEM dan Teknologi
    • Intensif Tahsin, Tahfidz, dan Bahasa arab
    • Pengembangan karakter dan Career Planning
    • Career Planning
    1. Career Planning
    Sekolah MIBS memberikan layanan untuk seluruh siswa dalam menggapai cita-cita melanjutkan sekolah ke jenjang berikutnya (SMA dan universitas) dengan mendeteksi minat dan bakat mereka untuk kemudian diarahkan untuk memilih jurusan terbaik sesuai dengan kemampuan mereka. Career Planning memberikan program untuk menggapai prestasi sebanyak mungkin di SMP dan memberikan gambaran universitas sedini mungkin.
    2. Character Education
    MIBS fokus pada membangun karakter siswa pada semua aspek pembelajaran di Sekolah. Pendidikan karakter atau akhlak diterapkan sebagai akhlak yang Islami yaitu akhlak yang bersumber pada ajaran Allah dan Rasul-Nya, melalui Al Quran dan Hadist. Dalam mengamalkannya, salah satunya adalah upaya kami untuk meningkatkan rasa empati dan kesadaran siswa dalam membangun budaya yang menjadi perhatian masyarakat luas saat ini yaitu melalui kegiatan dan aktivitas solidaritas sosial ataupun community service baik tingkat lokal dan global.
    3. Program Literasi
    Untuk menumbuhkan minat baca dan tulis para siswa, Sekolah MIBS memiliki beberapa kegiatan yang dapat memicunya. Reading time selalu disediakan setiap hari di kelas bersama-sama dengan wali kelas masing-masing. Selain itu, kegiatan reading camp menjadi salah satu sarana untuk mewujudkan suksesnya program literasi sekolah. Di akhir semester, para siswa dan guru bersama-sama melakukan rangkaian kegiatan reading camp di tempat-tempat yang tenang dan mendukung tujuan kegiatan.
    4. Leadership Program
    Di Sekolah MIBS memungkinkan bagi para siswa untuk tidak hanya belajar tapi juga mewujudkan nilai sekolah melalui berbagai program kepemimpinan. Program latihan dasar kepemimpinan dalam berorganisasi yang efektif meningkatkan kemampuan kepemimpinan siswa untuk saling menghormati dalam menjalankan kegiatan organisasi siswa di sekolah.
    Fasilitas:
    Cromebook masing-masing siswa 1 unit
    Asrama
    Lapangan Olah Raga
    Ruang Musik dan Seni
    Ruang Auditorium
    Ruang Laboratorium
    Laundry
    @ Untuk lebih jelasnya, klik "hubungi kami disini" pada website
    IG megaislamicscholl

КОМЕНТАРІ • 4