Agrowisata Tenayan Raya, Destinasi Wisata Edukasi Favorit di Pekanbaru

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 2 лис 2024
  • Agrowisata Tenayan Raya merupakan salah satu wisata edukasi khas agrowisata yang sangat menarik. Banyak pengetahuan yang didapat khususnya mengenai perkebunan dan pertanian.
    Alamat: Jl. Kadiran, Kulim, Kec. Tenayan Raya, Kota Pekanbaru, Riau - Map: goo.gl/maps/tQ...
    Dari banyaknya objek wisata yang ada di Indonesia saat ini, kita akan membahas salah satu tempat yang memiliki konsep lengkap. Agrowisata Tenayan Raya adalah yang dimaksud degan konsep edukasi dan permainan. Lokasinya berada tidak jauh dari pusat kota, namun suasana asri pedesaan sangat terasa di sini.
    Melihat dari perpaduan konsep wisata alam, wisata edukasi, dan permainan, tempat ini tidak pernah sepi pengunjung. Meskipun sebagian besar dari instansi sekolah, namun ada juga beberapa dari keluarga kecil. Kebahagiaan mereka terpancar ketika melakukan aktivitas seru, terutama untuk anak-anak yang memang suka aktivitas outbound.
    Wisata Hits di Pekanbaru: • Asia Farm Hayday - Des...
    Pastinya kita pernah mendengar mengenai siklus hidup tanaman ketika di sekolah. Untuk anak-anak juga demikian, mereka tentu sudah mengenal baik bahwa sayur atau buah yang mereka makan merupakan hasil perkebunan yang sebelumnya harus ditanam, dipupuk, dan sebelum akhirnya di panen untuk dinikmati.
    Selain mendapatkan pendidikan mengenai dunia perkebunan, pengunjung Agrowisata Tenayan Raya mendapatkan edukasi mengenai peternakan. Kebanyakan yang ada termasuk hewan ternak, mulai dari sapi, kambing, dan bahkan peternakan lebah. Bukan hanya melihat, pengunjung diperbolehkan memberi makan dan bahkan memerah susu sapi jika beruntung.
    Wisata Religi di Pekanbaru: • Masjid Agung An-Nur di...
    Daya tarik Agrowisata Tenayan Raya berikutnya yakni tersedia berbagai wahana permainan. Inilah tadi yang dikatakan bahwa objek wisata di Pekanbaru ini memiliki konsep yang lengkap. Wahana permainan di sini lebih banyak ditemui diluar ruangan atau istilahnya adalah outbound, ada flying fox, panahan, ATV, dan kolam renang.
    Lokasinya yang dekat dengan perkotaan tidak serta-merta membuat polusi udara berkumpul di Agrowisata Tenayan Raya. Pasalnya, semua titik lokasi ditanami pohon rindang yang kebanyakan dari pohon cemara. Jalan setapak yang dilalui terlihat hijau menyegarkan. Bukan hanya dari pohon cemara, namun juga dari tanaman hias yang membatasi jalan.
    Selengkapnya: www.itrip.id/a...
    Thanks For Watching
    #agrowisatatenayanraya #agrowisatatenayanrayapekanbaru #wisatapekanbaru #wisatatenayanraya #agrowisatapekanbaru #pesonaindonesia
    - - - - - -
    Disclaimer: Some contents are used for educational purpose under fair use. Copyright Disclaimer Under Section 107 of the Copyright Act 1976, allowance is made for "fair use" for purposes such as criticism, comment, news reporting, teaching, scholarship, and research. Fair use is a use permitted by copyright statute that might otherwise be infringing. Non-profit, educational or personal use tips the balance in favor of fair use.

КОМЕНТАРІ •