Puding KACANG HIJAU sehat & lezat || Tips memasak kacang hijau hemat gas

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 16 жов 2024
  • Puding KACANG HIJAU sehat & lezat || Tips memasak kacang hijau hemat gas
    Puding Kacang Hijau
    ( Resep ke 163 )
    Bahan bahan :
    100 gr kacang hijau
    1 bks agar agar merek Swallow Globe
    100 cc santan kental
    100 gr gula
    Sejumput garam
    700 cc air
    1 lbr daun pandan
    1/2 sdt tepung maizena
    Cara membuat :
    1. Rebus kacang hijau terlebih dahulu klo sy pake metode 5 : 30 : 7. Jadi 5 menit dulu direbus kemudian matikan kompor diamkan selama 30 menit setelah itu rebus kembali selama 7 menit jgn lupa campur gula 1 sdm supaya kacang hijau jd tidak hambar saat jd puding.
    2. Setelah direbus saring kacang hijau dengan saringan,
    3. Siapkan pan buat puding santan. Campur agar2, gula, garam, vanila & santan kemudian tambahkan air & masukan daun pandan.
    4. Masak adonan puding sampe mendidih kemudian terakhir tambahkan tepung maizena yg sdh dilarutkan dgn air
    5. Siapkan loyang ( sy pake 8 x 18 ) kemudian tuang dulu adonan agar2nya setelah itu tuang berlahan lahan kacang hijaunya sambil sesekali tuang jg adonan agar2 kemudian semua adonan agar2 tuang semuanya hingga penuh dalam loyang.
    6. Diamkan hingga set kemudian simpan dalam kulkas kurang lebih sejam
    Untuk lebih jelas bisa saksikan video kami diatas
    #resepmasaknoribet #reseppudingkacanghijau #reseppudingsantankacanghijau #tipmasakkacanghijauhematgas

КОМЕНТАРІ • 1