UNIK.. BALIMAU KASAI, 50 TAHUN, BUDAYA/TRADISI YANG MASIH DILESTARIKAN, DIRINDUKAN

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 2 жов 2024
  • Assalamu'alaikum dan met pagi teman2 semua...
    semoga puasa kita diterima Allah dan mendapatkan balasan ribuan kebaikan seeta keberkahanNya... Aamiin Allahumma Aamiin...
    Balimau Kasai merupakan suatu budaya dan tradisi dari warga Sialangmunggu-Tobek Godang Kota Pekanbaru yang Alhamdulillah sampai detik ini masih dilestarikan dan selalu dirindukan. Balimau Kasai ini suatu rangkaian acara yang dilaksanakan dalam rangka menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan, bulan yang mulia penuh keberkahan. Acara ini menggambarkan kebersamaan, kebahagiaan dan kerinduan serta kesucian dalam menyambut datangnya bulan Ramadhan nan suci ini.
    Balimau Kasai artinya mandi dengan air irisan jeruk atau limau sebagai tanda membersihkan diri dalam menyambut bulan nan suci secara bersama-sama yang dipimpin oleh pemimpin adat atau yang sering disebut Ninik Mamak. Acara ini diikuti oleh seluruh ninik mamak, anak serta kemenakan masing-masing suku serta masyarakat sekitar. Balimau Kasai Sialangmunggu-Tobek Godang ini merupakan satu-satunya yang masih ada di Kota Pekanbaru dan yang telah berjalan lebih kurang 50 tahun.
    Tahun 2024 ini acara Balimau Kasai dilaksanakan dengan kepanitiaan dari Forum RT/RW dan LPM Kelurahan Sialangmunggu yang didukung oleh tokoh masyarakat, pemerintahan mulai dari Kelurahan, Kecamatan, Dinas Pariwisata, Dinas Perhubungan dan Pemeritahan Kota Pekanbaru serta Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) dan Lembaga Tinggi Masyarakat Adat Republik Indonesia (LEMTARI) Riau. Bahkan dukungan juga didapatkan dari damkar, Babinsa, Babinkhatibmas, Polsek, Polresta, Danramil serta sekolah2 sekitarnya.
    Tahun ini rangkaian acaranya terdiri dari Lomba Tahfidz, Pawai Ninik Mamak 5 Suku yang diiringi Drumband SDN 105 Pekanbaru, Donor Darah dari PMI Kota Pekanbaru, Cek Kesehatan dan Pengobatan Gratis dari RS Awal Bros, Bazar UMKM, Tausiyah Agama, Sholat Ashar Berjama'ah di Mesjid dan acara Balimau Kasai sendiri.
    Semoga kedepannya tetap lestari dan acaranya semakin lebih baik.
    Terimakasih dan Mohon maaf atas kesalahan, Wassalamu'alaikum...
    =============================================================
    #budaya #adat #pekanbaru #riau #melayu #balimaukasai #pawai #lomba #ninikmamak #tradisi

КОМЕНТАРІ • 3

  • @susisunarsihqosl3503
    @susisunarsihqosl3503 6 місяців тому

    BALIMAU KASAI itu artinya apa,perayaan apa ?

    • @bassamlilaqosl5859
      @bassamlilaqosl5859  6 місяців тому +1

      Ada di keterangan video ibu

    • @hmkare4127
      @hmkare4127 6 місяців тому +1

      Asslmkm.. Masyaallaah..Wajar di hidupkan Acara2 Budaya Rakyat sbgini ..Lagian di Bulan Ramadhan Barokah. Bisa diterapkn kebanggaan resmi ini ke generasi penerus nya.. Alhamdulillaah.. Insyaallaah penampilan trbaik!🤲 SYABAS "sharing" nya Lila..Good job. 👍😊