Promosi ke Liga 1, Semen Padang Maksimalkan Potensi Liga Topskor -

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 16 кві 2024
  • Liga TopSkor semakin mendapatkan tempat di sepak bola Indonesia termasuk klub Liga 1.
    Semen Padang FC yang memastikan tiket promosi ke Liga 1 musim depan, membawa kabar gembira buat Liga TopSkor Sumatra Barat.
    Reynold Fadli, Koordinator Liga TopSkor Sumbar, mengatakan keberhasilan Semen Padang promosi ke kompetisi kasta tertinggi disambut positif keluarga besar kompetisi usia dini paling bergengsi ini. Apa sebabnya?
    "Promosi ke Liga 1 berarti ada Elite Pro Academy (EPA) yang harus diikuti. Nah, Semen Padang telah berkomitmen untuk memakai pemain dari Liga TopSkor Sumbar buat keikutsertaan di EPA Liga 1 musim depan,” ujar Paklek, panggilan akrab Reynold Fadli.
    Diketahui, Semen Padang berhasil memastikan promosi ke Liga 1, setelah memenangi pertandingan semifinal dengan format dua leg atas Malut United.
    Sementara itu, Liga TopSkor Sumbar musim ini memutar beberapa kelompok umur. Mulai U-12, U-13, U-14, dan U-16.
    Kompetisi Liga TopSkor Sumbar 2024 digelar di dua zona. Dua zona itu adalah Payakumbuh dan Padang.
    Tak hanya berhenti di sana, LTS juga makin mengembangkan inovasi kompetisi terutama soal kedisplinan terhadap pemain dan pelatih plus ofisial serta SBB yang berpartisipasi.
    Sebab, LTS sadar pembinaan sepak bola tak hanya soal permainan tetapi juga menyangkut attitude pemain ke depan.
    Direktur Liga TopSkor, Muhammad Yusuf Kurniawan pun bicara gamblang soal perkembangan dan inovasi plus antisipasi hal-hal negatif yang potensial menganggu LTS.
    Jangan lupa subscribe, like, share and comments yaaa...
    Simak konten menarik lainnya di semua platform kami:
    linktr.ee/skor.id
  • Спорт

КОМЕНТАРІ • 10

  • @Kardus-kardus
    @Kardus-kardus Місяць тому +3

    respect lah kalau emang niat memajukan

    • @BackpackerGokil
      @BackpackerGokil Місяць тому

      Bukan respect lagi, tapi lebih dari respect. Bahkan pendapat2nya/kritikan2nya tajam, berbobot, dan mengena buat orang2 yang OPEN MIND.

    • @Kardus-kardus
      @Kardus-kardus Місяць тому

      @@BackpackerGokil satu hal yg kurang dari dia tidak suka pemain keturunan ..untuk pembelian saya respect sebagai suporter

    • @BackpackerGokil
      @BackpackerGokil Місяць тому

      @@Kardus-kardus It's okay itu pendapat. Kalo menurut saya, itu bukan kekurangan. Suka atau tidak suka, setuju atau tidak setuju dengan pemain naturalisasi, Itu hanya bagian dari opini saja.

  • @NasukaCirebon
    @NasukaCirebon Місяць тому

    Sip lah kami dukung liga top skor yg motori oleh bang yuke smg sukses buat panitia dan pemain muda jeh ❤❤❤

  • @ramamahendra5320
    @ramamahendra5320 Місяць тому

    LTS INI idenya cukup bagus dan sudah terbukti ada hasilnya untuk di liga pemain muda di indonesia dan bisa menjadi pendobrak penghasil pemain2 muda terbaik yang tidak masuk radar di indonesia semoga di lanjutkan terus bang yuke

  • @Lreang
    @Lreang Місяць тому +1

    Saran bangyuke
    Buat cabang.. LTS kerjasama kemenag..
    Jadi ada liga antar MI, MTsN, MA😊

  • @NasukaCirebon
    @NasukaCirebon Місяць тому

    Mohon di perbaiki kwalitas kepemimpinan wasit yg mimpin pertandingan bang yuke punten ❤

  • @gaidomang
    @gaidomang Місяць тому +1

    Jangan mengkotak-kotakkan kompetisi swasta/plat merah, yang ono malah mengkotak-kotakkan pemain yang lahir di Indonesia/keturunan Indonesia