🔴DUET BARU RED SPARKS !! Terlalu Ganas, Megawati Hangestri dan Vanja Bukilic

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 16 тра 2024
  • Seperti diketahui, Klub voli putri Korean V League, Daejeon Red Sparks, resmi menggaet pevoli Serbia, Vanja Bukilic, untuk menggantikan Giovanna 'Gia' Milana pada musim 2024/2025.
    Menariknya, Bukilic merupakan pemain berstatus opposite, sama seperti pevoli Indonesia di Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi.
    Sedikit info, Bukilic yang akan berusia 25 tahun pada 13 Juni 2024 nanti, tadinya membela klub voli Serbia, Crvena Zvezda, sebelum bermain di Amerika Serikat untuk Universitas Ohio dan Universitas North Carolina.
    Pada musim 2023/2024, ia berlaga di Korean V League, membela Gimcheon Korea Expressway Hi Pass.
    Saat di Hi Pass, Bukilic menjalani 36 laga dan menduduki peringkat 3 daftar top skorer (935 poin). Sebagai catatan, Mega dan Gia menduduki peringkat 7 dan 8 dengan raihan 736 dan 690 poin.
    Disisi lain, Pelatih Red Sparks, Ko Hee Jin membeberkan alasannya menggaet Bukilic kepada Naver, Senin 13 Mei 2024.
    "Saya datang ke tryout, melihat skill keseluruhan para pemain, dan mempertimbangkan memberi kontrak kepada Bukilic. Saat datang, saya lihat tak ada pemain yang lebih baik dari Bukilic. Saya rasa tak masuk akal melewatkan pemain bagus," ungkap Ko Hee Jin soal proses seleksi yang digelar di Dubai, Uni Emirat Arab, pekan lalu itu.
    "Tadinya, saya lebih dulu memikirkan outside hitter. Namun, saya juga mempertimbangkan apakah Bukilic bisa datang. Pemain asing berpengaruh besar bagi tim. Pemain dengan kemampuan meraih poin.. Saya akan membuat kombinasi yang baik dan mencoba jenis voli yang berbeda," lanjutnya.
    Pelatih Ko Hee Jin juga menyatakan bahwa Bukilic akan segera menjalani latihan dengan Red Sparks untuk membiasakan diri.
    Soal statusnya sebagai opposite seperti Mega, Ko Hee Jin berjanji akan menemukan kombinasi yang jitu agar kedua pemain sama sama berperan penting bagi tim.
    "Ia belum memulai latihan untuk membiasakan diri. Kami akan melihat kemampuan Mega dan Bukilic, serta mencoba menemukan kombinasinya," ungkap Ko Hee Jin, yang juga menyatakan bahwa keputusannya menggaet Bukilic tak diambil secara gegabah, melainkan justru telah mempertimbangkan peran Mega.
    "Kami harus beradaptasi lewat latihan. Dalam persiapan memilih Bukilic, kami juga mempertimbangkan kemampuan defense dan receive Mega, begitu juga kemampuan Bukilic musim lalu. Ini bukan keputusan yang mendadak, ini adalah hal yang sudah kami persiapkan. Saya harap orang orang tak perlu cemas," tutupnya.
    Sumber: RCTI, MNCTV, INEWS TV, Tribunnews
    #badminton #badmintonindonesia #bulutangkis
    Contact Person: 0858-7835-9249
    Yuk gabung jadi langganan kami, klik link berikut ini:
    / @timnaspopulerofficial
  • Спорт

КОМЕНТАРІ •