FESTIVAL NGNENG BUDAYO 2024
Вставка
- Опубліковано 15 січ 2025
- Festival Ngneng Budayo Rambutan Masam 2024 yang dilaksanakan pada 6-8 Desember 2024 di Desa Rambutan Masam, Kecamatan Muara Tembesi, Kabupaten Batang Hari, Provinsi Jambi. Festival ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan di Rambutan Masam, berisi banyak kegiatan menarik. Pada tahun 2024 dilaksanakan kegiatan yaitu:
1. Residensi Penulis Muda Jambi. Kegiatan ini diikuti oleh siswa, mahasiswa, dan umum yang berasal dari Provinsi Jambi. Peserta berjumlah 20 orang yang lolos kurasi oleh tutor untuk menghasilkan 1 buku antologi cerpen tentang kebudayaan Desa Rambutan Masam.
2. Lomba Tari Ngebeng. Kegiatan ini diikuti oleh siswa tingkat SD, SLTP, dan SLTA sederajat Kabupaten Batang Hari.
3. Lomba Melantunkan Syair Mujuk Selang. Kegiatan ini diikuti oleh siswa tingkat SD, SLTP, dan SLTA sederajat Kabupaten Batang Hari.
4. Lomba Masakan Tradisional. Kegiatan ini diikuti oleh ibu-ibu dan genarasi muda Desa Rambutan Masam.
5. Rekonstruksi dan Revitalisasi Permainan Rakyat. Permainan yang direkonstruksi dan revitalisasi yaitu impit-impitan, kili bulu ayam dan perang sabut.
6. Pertunjukan Kesenian Rakyat. Kegiatan ini diikuti oleh sanggar seni, sekolah, maupun mayarakat umum.
Selain itu di lokasi festival juga dilaksanakan bazar makanan dan produk umkm lokal yang ada di Desa Rambutan Masam.