Pendap Ikan Pais & Bagar HIU, Cita Rasa Unik Masakan Khas Bengkulu

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 23 лют 2023
  • Bengkulu mempunyai berbagai lokasi wisata yang terkenal, seperti Benteng Marlborough, Pantai Panjang, dan Rumah Pengasingan Bung Karno. Namun, Bengkulu juga dikenal memiliki makanan khas dengan rasa otentik dan mungkin tidak ditemukan di wilayah lainnya.
    Jika punya kesempatan menginjakkan kaki ke Bengkulu, jangan lupa untuk mencicipi makanan khas Bengkulu paling dicari :
    1. Pendap
    Makanan khas Bengkulu satu ini menggunakan bahan dasar ikan yang dibumbui bawang putih, kencur, parutan kelapa, dan cabai giling. Proses pengolahan pendap pun terhitung lama, karena menghabiskan waktu hingga 8 jam untuk merebus ikan dan bumbunya.
    Dimasak dengan balutan daun talas, aroma pendap akan langsung membuat siapapun yang menciumnya ingin mencicipinya. Pendap paling pas dimakan dengan nasi putih hangat.
    2. Bagar Hiu
    Presiden pertama Republik Indonesia Ir. Soekarno punya banyak makanan favorit dalam catatan sejarah, salah satunya adalah bagar hiu. Bagar hiu khas Bengkulu jadi favorit Soekarno saat dirinya melalui masa pengasingan di Bengkulu pada 1938 - 1942. Seperti dilansir dari Tribun Travel, bagar hiu merupakan salah satu sajian khas Bengkulu yang kini sudah cukup langka. Sajian ini tidak bisa dijumpai setiap saat. Salah satunya karena bahan baku ikan hiu yang tidak mudah dijumpai. Maka dari itu, bagar hiu biasanya hanya bisa dijumpai di saat-saat tertentu, seperti disaat Ramadhan.
    #masakanindonesia
    #pendapikanpais
    #bagarhiu
    #bengkuluhits
    #bengkulukuliner
    #makananbengkulu
    #IngaRaya
    #wisatakuliner
    #wisatabengkulu
    #tempoyak
    #gulaikepalaikan

КОМЕНТАРІ • 6