Menyusuri Proyek Perbaikan Selokan Mataram Yogyakarta, Kanal Irigasi Warisan Sejarah Tahun1942

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 6 вер 2024
  • Selokan Mataram atau Kanal Yashiro (bahasa Jepang) merupakan saluran irigasi yang menghubungkan Kali Progo dengan Kali Opak, di sebelah timur Yogyakarta. Masyarakat lebih mengenal nama populernya yaitu Selokan Mataram. Selokan Mataram, memiliki panjang kurang lebih 31,2 km. Kanal irigasi yang selesai dibuat pada tahun 1944 ini telah mengairi lahan pertanian seluas 15.734 hektar.
    Kali ini kita akan menyusuri proyek perbaikan selokan mataram dari ringroad timur yogyakarta, sampai dengan muaranya di sungai opak yang berlokasi di Randu Gunting, Tamanmartani, Kalasan, Sleman, Yogyakarta. Jalur yang saya telusiri kali ini sepanjang kurang lebih 6,5 km.
    Proses perbaikan selokan mataram nampaknya akan menjadi satu hal yang menarik , khususnya yang lokasinya akan dijadikan jalan tol. Dimana jalan tol akan melintas diatas selokan mataram terutama di simpang susun purwomartani kebarat dan juga di sebagian pada pembangunan sesi satu tol jogja bawen. Selain itu perbaikan kembali selokan mataram akan mengembalikan bangunan seperti awal pembuatannya menjadi salah satu aset warisan sejarah.
    Apabila menilik sejarahnya, Selokan Mataram dibangun dari kerja keras Sri Sultan Hamengkubuwono IX dalam berdiplomasi dengan pemerintah Jepang. Saluran irigasi ini merupakan cara Sultan untuk menyelamatkan rakyatnya dari kekejaman Jepang, yang menerapkan Romusha atau kerja paksa saat menjajah Indonesia dari 1942 hingga 1945.
    Melihat kondisi rakyat yang memprihatinkan akibat kebijaka n Romusha, Sultan Hamengkubuwono IX mendapatkan ide agar rakyatnya bisa terhindar dari Romusha dan menggunakan tenaga untuk kepentingan mereka sendiri. Caranya adalah dengan membangun saluran irigasi yang dapat dimanfaatkan untuk pertanian.
    Sultan mengusulkan untuk memakmurkan warganya terlebih dulu, supaya bisa membantu tentara Jepang dalam melawan Sekutu. Hasil pertanian warga Yogyakarta nantinya juga akan diberikan untuk kepentingan sumber daya alam Jepang.
    Namun, Sultan Hamengkubuwono IX mengungkap bahwa kondisi rakyat Yogyakarta saat itu sangat miskin, tanahnya gersang, dan pertaniannya kurang produktif. Untuk memakmurkan warganya, Sultan meminta dibuatkan saluran irigasi, yang menghubungkan Kali Progo dengan Kali Opak. Usulan Sultan diterima oleh Pemerintah Jepang, dan pihaknya diberi dana untuk membangun saluran irigasi sepanjang 31,2 kilometer. Pembangunan Selokan Mataram pun membebaskan rakyat Yogyakarta saat itu dari Romusha.
    Pasalnya, rakyat Yogyakarta, yang seharusnya dipaksa ikut Romusha, dialihkan dan dikerahkan untuk membangun kanal irigasi ini.
    Tidak hanya itu, keberadaan Selokan Mataram terbukti mampu menyediakan kebutuhan air untuk lahan pertanian penduduk. Khususnya penduduk yang berada di Sleman, Kulon Progo, dan Bantul.
    Mitos pembangunan Selokan Mataram Konon, penyatuan dua sungai di tanah Mataram telah diramalkan oleh Raja Joyoboyo, pembawa kejayaan Kerajaan Kediri yang berkuasa antara 1135-1159.
    Raja Joyoboyo memang dipercaya sebagai titisan Betara Wisnu, atau sang pemelihara keselamatan dan kesejahteraan dunia, yang ramalannya kerap menjadi nyata.
    Sebagian masyarakat Yogyakarta yang terlibat dalam pembangunan Selokan Mataram percaya ungkapan Joyoboyo yang menyatakan bahwa, "Bila Kali Progo kawin dengan Kali Opak maka Mataram akan makmur."
    Ungkapan tersebut diyakini oleh masyarakat sebagai faktor pendorong dibangunnya Selokan Mataram.
    Referensi : Suharman. (2018). Selokan Mataram dalam Perspektif Sejarah Lokal. Akademika, 17(2), 74-84.
    Saksikan Langsung Videonya : • Menyusuri Proyek Perba...
    Support Channel Saya yang lain :
    adhiza chanel [ Pendidikan ] :
    / adhizachanel
    Track : LUKITASARI,
    Music provided by Donkgedank
    Watch :
    • Donkgedank - LUKITASAR...
    • Donkgedank - BRAMANTY ...
    ----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
    Sosial Media:
    Website : agusbintarto.m...
    Tweeter : / agusbintarto
    Tiktok : www.tiktok.com...
    Instagram (@agusbintarto) : / agusbintarto
    Facebook (Agus Bintarto) : / gusbint
    ----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
    Peralatan yang saya pakai:
    Kamera:
    - DJI OSMO Action CAM
    Mic:
    - Soundtech V2
    Drone:
    - DJI MAVIC MINI
    Video Editing:
    - Adobe Premiere Pro CC2019

КОМЕНТАРІ • 94

  • @agungrespationo8419
    @agungrespationo8419 2 роки тому

    Ide yg sangat cemerlang untuk masa itu.

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Siap

    • @pakwae6421
      @pakwae6421 2 роки тому +1

      Hayo idenya slokan mataram idenya siapa?
      Terus gerilya, di rumah sandi siapa yg biaya? Siapa yg kirim logistik kerbau.
      Slokam mataram, sangat besar ceritanya, ada kaitannya,
      Hb sembilan "sejatine aku dudu raja ananging aku mung di kongkon dadi sultan."
      Yang nyuruh doro jatun jadi sultan, yah yang mimpin gerilya dan buat slokan mataram. Beliau juga yg bikin bendungan2 pengairan di sleman. Betapa besar jasa beliau. Bahkan beliau yg di KMB. bahkan beliau wali penyebar islam yg tak di kenal juga. Beliau tindak thn 1994.
      Sinuwun HB IX lahir 1912. Pangeran besar lahir 1909
      selamat jalan pahlawan sejati. Semoga rakyat yg engkau perjuangkan dalam keadaan makmur dan sejahtera.

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      @@pakwae6421 Aamiin terimakasih informasi tambahannya

    • @pakwae6421
      @pakwae6421 2 роки тому

      @@agusbintarto
      Pak agus, saya tak berani cerita banyak. Tentang slokan mataram, tapi sangat tahu asal usulnya.

    • @pakwae6421
      @pakwae6421 2 роки тому

      @@agusbintarto
      Kalau mas orang sekitaran slokan mataram, mungkin orang tua mas agus tak asing sama beliau.

  • @mhsuharjo9093
    @mhsuharjo9093 2 роки тому +4

    Pemikiran cerdas seorang Sultan membawa manfaat sampai sekarang dan masa mendatang

  • @willywirawan565
    @willywirawan565 2 роки тому +6

    Waktu SMA di jogja, sy diceritakan guru Fisika tentang kehebatan rekayasa teknik dari selokan mataram. Untuk yg tinggal di Jogja, umumnya sudah paham kalau ukuran/lebar selokan mataram itu dibuat tidak sama, kadang melebar, di kawasan lain kadang menyempit. Hal ini sejalan dengan konsep fluida, agar kecepatan aliran air membesar di tempat2 tertentu, karena kontur tanah menanjak, sehingga aliran airnya tetap lancar.

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому +1

      Wah terimakasih pak pencerahannya, kalau tau ini, narasinya saya tambahin he he, mantaap

  • @sugengsugeng4208
    @sugengsugeng4208 2 роки тому +7

    Menikmati indahnya Selokan Mataram karya Adiluhung Sri Sultan Hamengkubuwono IX untuk memakmurkan rakyat Mataram (DIY) dan sekitarnya 👍👍🙏🙏

  • @wijayasudaryantase7500
    @wijayasudaryantase7500 3 місяці тому +1

    Dari Sleman rumah dekat Selokan Mataram Hadir... memang benar ceritanya dan tanahnya untuk membuat selokan mataram itu konon kata mbah mbah yg sudah meninggal di ganti rugi dulu masih bentuk benggol, sekethip belum rupiah, dan konon juga ide selokan mataram adalah dari Sungai Progo bertemu Sungai Opak bisikan gaib dari Sunan Kalijaga silakan percaya boleh tidak percaya tidak apa apa, terbuklti benar jika sungai Progo bertemu sungai opak wilayah Yogyakarta bagian selatan akan makmur, dan juga waktu untuk menahan warga Jogja dari kerja Romusha

  • @pakdesanto
    @pakdesanto Рік тому +1

    Matur nuwun, membuka masa lalu yang lestari hingga kini

  • @rizalgowessantuy144
    @rizalgowessantuy144 2 роки тому +3

    Goro2 dhelok video iki dadi kangen kampung halaman euy...apik puooll jebul jogjo ki 🤙🎬👍

  • @alfaqirila_rahmati_rabbih1280
    @alfaqirila_rahmati_rabbih1280 2 роки тому +7

    Selokan mataram untuk mengairi sawah.. Sekarang sawah di sekitaran selokan mataram sudah tinggal sedikit.. Terutama yg membelah kota, tak ada sawah lagi di sepanjang selokannya.. Jadi secara fungsi sepertinya sudah agak melenceng..
    Seharusnya, sawah2 di sepanjang selokan mataram teus dipertahankan sebagai tanah konservasi pertanian..
    Tapi syukurlah, sebagai peninggalan sejarah, masih dipertahankan..

  • @fivetwenty162
    @fivetwenty162 2 роки тому +3

    Andai itu kanal bisa dibikin kek kanal di Birmingham Inggris. Ada perahu perahu kecil yg bisa lewat kanal mengitari kota jogjakarta. Bisa jadi tambah wisatawan.

  • @progrestol
    @progrestol 2 роки тому +1

    Mantap banget ulasan perkawinan selokan Mataram dg sungai opak

  • @hdhatechannel
    @hdhatechannel 2 роки тому +2

    Terima kasih sudah berbagi informasinya pk 👍

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Terimakasih kembali ,atas atensinya

  • @bayusupriyanto89
    @bayusupriyanto89 2 роки тому +2

    wah keren sekali infonya mas
    meskipun saya bukan orang Jogja, saya senang sekali dengan video anda ini...
    semoga nanti bisa mengunjungi kota tersebut

  • @yanuart1896
    @yanuart1896 2 роки тому +1

    Keren pengatahuan baru.. Nuwun mas e

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Terimakasih atensinya om, sama sama

  • @royansusanto2005
    @royansusanto2005 2 роки тому +4

    Ya Allah kampung saya Purwomartani ❤️

  • @rudhisarosa4529
    @rudhisarosa4529 2 роки тому +3

    Surabaya hadir...
    Terima kasih atas liputan selokan Mataram sampai kali Opak...
    Saya dpt info baru yg sangat berharga...
    Teruskan liputan selokan Mataram yg kearah barat... Bravo...!

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Terimakasih pak semoga ada waktu nanti utk espos dari hulunya

  • @TWPro7
    @TWPro7 2 роки тому +3

    mengingatkan kembali masa masa tahun 2000 - 2019 , sering melintasi dari kalasan sampai RRI jl magelang, dahulu masih bisa menyeberangi jl gejayan menyusuri selokan mataram.. 🖒😊

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Siap semoga bisa jadi kenangan

    • @andangbidiyamtoro5844
      @andangbidiyamtoro5844 2 роки тому +1

      Maaf sekedar klarifikasi klo yg di jl mgl itu TVRI..klo RRI itu berada di jln Gejayan..

    • @TWPro7
      @TWPro7 2 роки тому

      @@andangbidiyamtoro5844 oh iya saya lupa lupa ingat, makasih..
      maksud saya kalau dulu di jl gejayan ada bukaan jalan sejajar selokan mataram, kemudian ditutup sebelum ada gempa bumi 2006
      saya sering nglajo dari boyolali semasa kerja di area yogya 🙏🙏

  • @nesasaputra5031
    @nesasaputra5031 Рік тому +1

    Mungkin kl disisi selokan ditata seartistik mungkin spt sisi jalan malioboro akan sangat bisa menggaet wisatawan untuk berkunjung kesana

  • @JOGJAKARYA
    @JOGJAKARYA 2 роки тому +1

    Video'ne 1/2 jam tapi Ra keroso.. mengalir,nambah pengetahuan..."baru tahu kalo Jepang ternyata mau ngeluarin dana, dan mantab pak sultan,nyelametin warganya" ..

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому +1

      He he namanya terbius ya pak dengan narasinya, salam sukses selalu

    • @JOGJAKARYA
      @JOGJAKARYA 2 роки тому

      @@agusbintarto siap om agus...

  • @duapejuang
    @duapejuang 2 роки тому +2

    Mantab sudah banyak yg bisa dilalui, kemarin saya ada beberapa titik yg takut melaluinya soalnya bawa bocil.. semangat mas sukses selalu..

  • @dedyrushadmaka5137
    @dedyrushadmaka5137 2 роки тому +4

    Sekedar mengingatkan, beda selokan Mataram dan selokan vannder Wijck

  • @pakdejio985
    @pakdejio985 2 роки тому +2

    Mantab Liputannya mas Agus, mumpung kebetulan sekarang lagi berbarengan ada proyek peningkatan jalan inspeksi selokan Mataram. 👍👍👍

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      aterimakasih pakde atensinya, sekalian pulang kantor lewat mawon niki, mengubah sesuatu jadi berarti he he😁🙏

  • @danikurn05
    @danikurn05 2 роки тому +1

    Mantap mass

  • @anisyauri8402
    @anisyauri8402 2 роки тому

    Yogya kampung halamanku

  • @dendymasyee2160
    @dendymasyee2160 2 роки тому +1

    sayangnya kurang perawatan dan menjaga kebersihannya....
    banyak selokan mataram kalo ga ada aliran air, banyak sampah terlihat

  • @timgarut4584
    @timgarut4584 2 роки тому

    luar biasa keren

  • @edwienluhur8563
    @edwienluhur8563 2 роки тому +1

    Rumahku diatas bendungan atau pintu air selokan Mataram.

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому +1

      Jih pak salam kenal dan terimakasih atensinya

  • @paijohukestrike2253
    @paijohukestrike2253 2 роки тому +1

    kangen masa kecilku main diselokan mataram

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      He he jih pak, dalem pundi

    • @paijohukestrike2253
      @paijohukestrike2253 2 роки тому

      Karangnongko maguwoharjo pak, tapi sakmeniko domisili ten batang jateng pak

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      @@paijohukestrike2253 owh nggih pak

  • @jumardi6520
    @jumardi6520 2 роки тому

    Barokallah, mantab Mas

  • @h.sofyar3111
    @h.sofyar3111 2 роки тому

    Mantap ...

  • @untungsuharto7991
    @untungsuharto7991 2 роки тому +1

    👍👍👍👍

  • @rigapurnama6714
    @rigapurnama6714 2 роки тому +2

    Sering jalan jalan sore nyusurin selokan mataram kalo lg suntuk 😂

  • @drajatdrajat1703
    @drajatdrajat1703 2 роки тому

    Sipp,,kami tunggu info selanjutnya Mas....

  • @jarotsamiyat5260
    @jarotsamiyat5260 2 роки тому

    Bangunan yg lama sptnya msh layak. . Mlh jembatannya yg di atas selokan perlu di perlebar mlh ga di sentuh. .

  • @arissulistyo3304
    @arissulistyo3304 Рік тому +1

    Yg masih saya blm paham selokan Mataram dan selokan Vanderwijk hulu dan hilirnya sama tapi apa saluran /alirannya juga sama atau berbeda ....

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  Рік тому

      Berbeda om.... yang vanderwijk mengara ke sleman sampai bantul kalau mataram membelah kota jogjakarta

  • @anakpemarah
    @anakpemarah 2 роки тому +1

    Ide dr Belanda yg di bangun krayon Jogja

  • @onisuryaman408
    @onisuryaman408 2 роки тому +1

    Apik Mas. Saya paling senang liputan seperti ini. Kalau boleh saran, kameranya dibuat fix, Mas. Ada beberapa bagian, itu kameranya geleng2 dan bikin pusing. Itu kameranya nempel di helm ya Mas. Mungkin sebaiknya nempel di motor.

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Terimakasih atensinya pak, owh iya pak nempel helm, terimakasih saran sarannya

  • @hasnakia4500
    @hasnakia4500 Рік тому +1

    Sungguh sangat di sayangkan.
    Slokan mataram kini di jadikan pembuangan sampah..

  • @tismailn1452
    @tismailn1452 2 роки тому

    Lahan sawahnya udah jadi bangunan sekarang...awokwowkowk

  • @ekaa7085
    @ekaa7085 2 роки тому +1

    Jangan buang sampah diselokan lah.. Airnya tersumbat di opak blas airnya kering. Padahal dulu pasti penuh air. Dihilir

  • @sarengatariearie8872
    @sarengatariearie8872 2 роки тому +1

    😀😀😀 takut yaa mas mau nyampai karena dah dak ada yg lwt

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Kulanuwun mawon pak, selalu ada yang memberi isyarat kalau ditempat yang gak biasa, ucapkan salam tanda kulanuwun he he

  • @nikkitrucking
    @nikkitrucking 2 роки тому +1

    Ternyata yang dipakai jalur kereta api non aktif. Makanya ada jembatan dan plang PT KAI di sepanjang selokan

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      owh saya malah gak ngeh pak

    • @nikkitrucking
      @nikkitrucking 2 роки тому +1

      @@agusbintarto nggih mas Agus. Plangnya di sebelah kiri selokan. Sampean dapetnya belakangnya plang jadi ngga kebaca tulisan di baliknya.

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      @@nikkitrucking Siap tambahan informasinya , menambah wawasan saya

  • @ibnual-amin692
    @ibnual-amin692 2 роки тому

    Ditunggu yg slokan mataram ke barat. Udah mulai dikerjakan yg di dekat tol jogja bawen.

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Insya Alloh, terimskasih atensinya om

  • @arismunardy9104
    @arismunardy9104 2 роки тому +1

    Ee sawahe saiki dadi perumahan dadi ruko

  • @sahabatgtk3250
    @sahabatgtk3250 2 роки тому +1

    keren pak.... perlu brp perangkat membuat video seperti ini? jalur atas drone, jalur bawah GPro>? dan pakai google earth?

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Betul pak hanya dengan 3 alat dan tool tambah aplikasi editing saja

  • @tutiningsih6252
    @tutiningsih6252 2 роки тому +1

    Kali Opknya man Broo??

  • @zulkeje6462
    @zulkeje6462 2 роки тому

    Assalamualaikum Mas . Maaf mau nanya yg dekat dgn Resto pesawat nanti pintu Tol keluar ya engak jauh' ya.

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      Waalaikumsalam, iya betul dari resto ke timur sedikit nanti akan ada simpang susun purwomartani yang akan jadi exit tol

    • @zulkeje6462
      @zulkeje6462 2 роки тому

      Kata Nya engak jauh' dari situ ada pintu keluar Tol. Mas Agus

    • @zulkeje6462
      @zulkeje6462 2 роки тому

      @@agusbintarto Matur nuwun Mas Agus Atas info ya . Kebetulan saya asli Lombok. Alhamdulillah baru beli rumah dekat komplek Royal Maguwo..🙏🙏🙏

    • @agusbintarto
      @agusbintarto  2 роки тому

      @@zulkeje6462 baik, sama sama semoga bermanfaat

  • @duddydjaya1004
    @duddydjaya1004 2 роки тому +1

    Buatan zaman PD-2

  • @ngatijanngatijan8703
    @ngatijanngatijan8703 2 роки тому

    Buah karya nenek moyang di rusak oleh orang orang jaman sekarang generasi perusak

    • @pakwae6421
      @pakwae6421 2 роки тому

      Yah betul, padha hal itu sangat besar sejarahnya, jogja kembali karena itu, gerilya dan orang yg sebenarnya orang jeniusnya di situ, trah pangeran diponegoro ya di situ, jln gerilya masu keraton juga itu, trik dan siasat kemerdekaan juga di situ, kali bedok, iri gasi di bawah perkampungan, buk renteng, iri gasi buatan tidak langsung arah ku laut selatan, motong beberapa kali, sangat sayang sekarang hanya perusak, monumen sejarah yg luar biasa. Trs ada kisah Raja keluar kraton ya nyamarnya di situ, sampai nama samarannya 4 nama, biar tidak ketahuan penjajah.
      Insa alloh swt, itu otaknya sodara kandung sinuwun kaping 9 yg di keluarkan dari keraton. Beliau lah yg segalanya, maka sinuwun ke 9, siapa pengganti nanti, sinuwun takut salah, maka beliaulah PANGERAN BESAR yang menentukan. Maaf mudah2an tidak salah. Kalau saya cuma mendoakhan beliau pahlawan yg tak di kenal dalam sejarah maupun anak2 sekarang. Saya cuma tau saat beliau di makamkan. Banyak keajaiban yg langsung, di lihat orang banyak, dan beliau di makamkan di pemakaman umum, tapi pusaranya ada lambang garuda dampar kencana. Di ukir di batu.
      Itulah sekelumit cerita. Hasil karyanya slokan mataram saksinya banyak, bahkan dulu palah pekerjanya.

    • @ayikkushariyadi7365
      @ayikkushariyadi7365 2 роки тому

      Jannnn seng dirusak apa ta
      Angger mangap oe

    • @pakwae6421
      @pakwae6421 2 роки тому

      @@ayikkushariyadi7365
      Merusak situs bersejarah, tau. Krn anda tidak tau, bagi yg tau sayang, tapi ada juga yang takut kalau situs itu abadi keutuhannya. Bagi ya silahkan. Kalau bisa ki hajar dewantara, serta jogja kembali hilangkan sekalian, dan serangan umum di hanguskan sekalian, rumah sandi sekalian hilangkan, kretek kreo dan rumah penjaga sipir2 di munggir hilangkan sekalian, kalau kamu tau, itu satu kesatuan sejarah, itu saksi sejarah bahwa indonesia selamat apa bila jogja selamat. Okey.