NGER1!! JALAN DARI WOLOTOPO KE NGALUPOLO | Keliling kampung NGALUPOLO kecamatan Ndona Kabupaten Ende

Поділитися
Вставка
  • Опубліковано 20 вер 2024
  • Desa galupolo baru dapat diakses melalui darat sejak akhir Tahun 2011, namun masih sangat sulit karena infrastruktur jalan masih pengerasan. Sedikit demi sedikit beberapa tempat rawan dibuat rabat beton dengan sumber dana pemerintah daerah dan swadaya masyarakat sehingga semakin baik. Desa yang semula terpencil ini baru merasakan kemerdekaannya karena dapat menjual hasil pertaniannya ke Ende yang berjarak sekitar 30 km. Sebenarnya desa ini mempunyai potensi wisata yang tinggi, yaitu adanya peninggalan gading yang tersimpan di rumah adat, sungai yang membatasi desa ini memiliki potensi wisata arung jeram, rumah adat, pantai yang indah, gua alam dekat pantai yang menyimpan sejarah masyarakat. Dengan membuat suatu perencanaan terpadu dalam master-plan desa wisata Ngalupolo, pengembangan desa wisata dapat dimulai antara lain pembangunan rumah-rumah masyarakat yang ekologis menyediakan penginapan dalam keluarga-keluarga, menjadikan daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Dari pengalaman partisipasi masyarakat yang kompak dan antusias dalam membangun taman doa Gua Maria Kerahiman Ilahi, dapat dilanjutkan pendampingan LPPM Universitas Flores kepada desa ini untuk pembangunan rumah warga dengan penerapan sistem teknologi bata bertautan. Master-plan dilengkapi dengan sistem drainase dan sanitasi yang permanen sehingga semakin memikat wisatawan. Daya tarik ini dikuatkan dengan pengembangan kearifan local berupa tenun masyarakat dan kuliner desa, yang memberikan implikasi bagi peningkatan ekonomi masyarakat desa, menuju desa mandiri dan sejahtera.
    #ende
    #flores
    #jalanjalan
    #ngalupolo

КОМЕНТАРІ •