10 April 2022 Yesus Disalibkan | Indria
Вставка
- Опубліковано 9 лис 2024
- SWEETYKIDS1 | Laoshi Hung Hin
Nats Alkitab : Markus 14 : 53-65, 15 : 1-46
Ayat hafalan : Roma 5 : 8b
"Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa."
Tujuan sba:
• Mengetahui bahwa Tuhan Yesus rela menderita dan mati di kayu salib untuk menerima hukuman dosa manusia.
• Mengerti bahwa Tuhan Yesus melakukannya karena Ia mengasihi dan mau menyelamatkan orang berdosa.
• Bersyukur atas kasih dan pengorbanan Yesus, mau percaya dan mengasihi Yesus.
Cerita Firman Tuhan:
• Jalan cerita ditonton melalui streaming bersama anak-anak.
Penerapan praktis orang tua dan anak (review & pertanyaan):
1. Minggu lalu anak-anak sudah mendengar cerita Tuhan Yesus berdoa di Taman ……………… (Getsemani)
Setelah Tuhan Yesus berdoa, lalu Ia ditangkap oleh orang-orang yang membenci-Nya.
• Mereka mencari-cari kesalahan Tuhan Yesus, supaya dapat menghukumNya. Tetapi mereka tidak mendapatkannya, mengapa? (Karena Tuhan Yesus tidak pernah berbuat dosa)
• Kemudian Tuhan Yesus dibawa kepada seorang gubernur bernama …………. (Pilatus)
• Orang yang membenci Yesus berteriak supaya Ia disalibkan. Akhirnya Yesus disalibkan.
Bagaimana penderitaan yang dirasakan oleh Tuhan Yesus? (Dipukul, dicambuk, dipasang mahkota duri, membawa salib yang berat naik ke atas bukit, tangan dan kakinya dipaku di kayu salib)
• Mengapa Tuhan Yesus RELA (mau) menerima semua penderitaan itu?
(Karena Tuhan Yesus MENGASIHI kita, Ia tahu ada yang LEBIH PENTING dari penderitaan-Nya yaitu MENYELAMATKAN manusia berdosa)
• Apa yang terjadi dengan tirai di Bait Allah? (terbelah dari atas sampai ke bawah) Apa artinya? (tidak ada lagi yang menghalangi manusia berdosa datang kepada Allah)
3. Apa sebetulnya yang menghalangi manusia datang kepada Allah? (dosa)
Semua manusia telah berdosa. Manusia harus dihukum oleh Allah. Tetapi Tuhan Yesus MENGGANTIKAN kita dihukum dengan mati di atas kayu salib.
• Alkitab berkata, siapa yang ……………….. (percaya) kepada Tuhan Yesus, tidak akan dihukum tetapi ………………….. (diampuni/dihapuskan) dosanya dan diselamatkan.
Percayakah kamu/Papa-Mama kepada Tuhan Yesus? (doa bersama bersyukur atas kasih Tuhan)
• Apa yang bisa kamu (anak) lakukan untuk berterimakasih kepada Tuhan atas kasih-Nya?
(diskusikan bersama).
4. Sebagai penutup ajak anak-anak:
• Mengulang dan mengingat kembali ayat hafalan:
Roma 5 : 8b
• Menyanyikan lagu “Tanda Paku” dan “Yesus disalib karna
cinta … “
• Membuat aktivitas bersama : “Membuat origami salib"
Ikuti berita terkini mengenai jadwal ibadah, seri pembinaan, dan lainnya melalui website & sosial media GII Hok Im Tong
hokimtong.org/
/ hokimtong