SAYUR PAKCOY CAH DAGING SAPI RASANYA ENAK ALA RESTORAN CHINESE FOOD
Вставка
- Опубліковано 6 лис 2024
- Hai Sobat Pecinta Kuliner dimanapun Anda berada!
Selamat berjumpa kembali di channel kesayangan kita semua channel “Dapoer Om Iffat”. Channel yang selalu setia berbagi resep-resep masakan yang enak, mudah dan tentu saja sangat lezat.
Di video kali ini saya akan sharing salah satu masakan Chinese Food yang enak dan gampang sekali proses memasaknya. Bahan yang saya gunakan adalah Sayur Pakcoy dan Daging Sapi. Nama masakannya adalah Sayur Pakcoy cah Daging Sapi.
Masakan Sayur Pakcoy cah Daging Sapi ini merupakan salah satu menu di restoran Chinese Food yang sangat banyak digemari para pecinta kuliner. Harga per porsinya pun lumayan mahal jika dibeli di Restoran Chinese Food tetapi sebenarnya mudah sekali memasaknya dengan cita rasa yang tidak kalah dengan di Restoran Chinese Food.
Berikut bahan dan bumbu-bumbu yang digunakan untuk memasak Sayur Pakcoy cha Daging Sapi ala Dapoer Om Iffat:
RESEP PAKCOY CAH DAGING SAPI
Bahan untuk menumis Pakcoy;
500 gram pakcoy
3 siung bawang putih
1 sdm kecap asin
600 ml air
Bahan untuk menumis daging sapi:
300 gram daging sapi iris tipis memanjang
3 siung bawang putih
1 sdm saos tiram
1 sdm kecap manis
1 sdm kecap ikan
½ sdt minyak wijen
1 sdt garam
1 sdt kaldu jamur
200 ml air
Minyak untuk menumis
Bahan untuk mengentalkan:
1 sdm tepung maizena
50 ml air
Jika Anda ingin mengetahui lebih lanjut, Anda bisa melihatnya melalui tayangan video ini secara langsung bagaimana proses cara memasaknya “step by step”.
Selamat menyaksikan hingga bagian akhir dari tayangan video ini semoga bermanfaat bagi Anda. Dan jika Anda tertarik untuk memasak Sayur Pakcoy cah Daging Sapi ala Dapoer Om Iffat ini, silahkan untuk mencobanya di rumah sebagai hidangan untuk keluarga Anda dan orang-orang yang Anda cintai.
Apabila Anda menyukai tayangan video ini dan ingin terus mengikuti tips-tips memasak dari Channel Dapoer Om Iffat, jangan lupa untuk like, subscribe dan menyalakan lonceng notifikasinya serta share ke teman-teman Anda.
Terima kasih dan selamat mencoba!
Salam,
Dapoer Om Iffat
#pakcoycahsapi #chinesefood #masakanindonesia
Menu daging emang selalu yummmy bgt say